Media

Kembali ke Berita

APINDO BERHARAP PERUSAHAAN DAERAH DIAJAK KELOLA BLOK ROKAN

PEKANBARU-Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Riau, Wijatmoko Rah Trisno mendukung penuh nasionalisasi Blok Rokan oleh Pertamina Hulu Rokan (PHR). Namun ia berharap agar perusahaan lokal di Riau juga bisa terlibat secara Business to Business.

 

"Dengan mendukung asas profesionalitas dalam proses peralihan itu, tolong juga di-cover kepentingan perusahaan daerah yang memiliki kualifikasi," ujarnya, Senin 7 Juni 2021.

 

Ia berharap tidak hanya anak perusahaan PHR saja yang dapat mengelola Blok Rokan. Ia yakin perusahaan lokal siap untuk ikut serta mengelola sehingga perputaran ekonomi lokal lebih besar.

 

"Perputaran uang di daerah lebih besar, Tidak hanya ke Jakarta. Ini yang akan mengidupkan Duri, menghidupan Minas nantinya,"jelas Wijatmoko.

 

Terkait prospek bisnis ini ke depan ia meyakini masih sangat prospektif dan menjadi tulang punggung ekonomi Indonesia 

 

"Sepanjang harga minyak ini masih di atas 30 US Dollar per barell saya kira cukup menjanjikan. Biayanya pun tidak murah, makanya itu jadi tulang punggung ekonomi Indonesia," terangnya.

 

Melihat potensi perusahaan di Riau,  ia menyebut perusahaan lokal bisa masuk di operasional dan juga supporting. Bahkan jika PHR ingin menghandle langsung pouring-nya.

 

 

Copied.

Berita Lainnya

No Tanggal Terbit Judul Berita
Daftar Berita
1 Senin, 08 Januari 2024 APINDO Dan Sucor Sekuritas Dorong Ekosistem Pasar Modal Yang Lebih Baik Melalui Dialog Arah Kebijakan Investasi & Pasar Modal 2024 – 2029 Bersama Tim Ekonom Capres Pemilu 2024
2 Senin, 31 Juli 2023 Pengurus APINDO baru usung empat agenda pertumbuhan ekonomi
3 Rabu, 12 Oktober 2022 Itera dan Apindo Lampung kerja sama Magang UMKM Merdeka
arrow top icon