Media

Back to Media

Kunjungan DPP Apindo Sumbar, Nikmatnya Suguhan Teh dan Kopi Kayu Manis PT STS

Kunjungan DPP Apindo Sumbar, Nikmatnya Suguhan Teh dan Kopi Kayu Manis PT STS

Padangpariaman - Rasa segar terasa, setelah minum dua teguk Cinnamon Tea. Aroma kayu manis bercampur lemon, menambah nikmat teh hangat yang dihidangkan dalam dinginnya ruang direktur PT Sumatera Tropical Spice (STS), Padangpariaman, Rabu (10/7/2024).

 

Kedatangan rombongan DPP Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sumatera Barat dalam kegiatan kunjungan pabrik industri, disambut hangat Direktur Andika Heru Wardhana.

 

Sekretaris DPP Apindo Sumbar Yusni Elma yang memimpin kunjungan, menyampaikan maksud kedatangan ke PT STS.

 

Sambil mengenalkan pengurus yang datang, Yusni menyebutkan bahwa ini kegiatan rutin yang diadakan Apindo Sumbar dan mengucapkan terimakasih kepada PT STS yang sudah menerima kunjungan tersebut.

 

Direktur PT STS Andika Heru Wardhana, memperkenalkan perusahaan yang dipimpinnya.

 

Dulu, tahun 1993 pabrik ini diresmikan oleh Bustanil Arifin, Menteri Koperasi dan Kepala Bulog.

 

Bustanil sekaligus pendiri perusahaan ini yang join venture dengan McCormick & Co Amerika Serikat. Dimulailah saat itu produksi kayu manis dari Ranah Minang yang diekspor ke Amerika.

 

Di dunia, kata Andika, kayu manis mutu tertinggi ada di Himalaya. Untuk nomor duanya berasal dari Sumatera Barat dan Kerinci Jambi.

 

Ada dua tipe produk yang diproduksi. Cassia Broken dan Cassia Stick Cut. Cassia Broken ini kayu manis yang berbentuk chips.

Potongan kecil yang dimanfaatkan untuk berbagai keperluan, termasuk digiling menjadi bubuk kayu manis atau dimasukkan ke dalam olahan kuliner.

 

Kalau Cassi Stik, itu berupa kulit kayu manis yang telah dipotong panjang atau ruas yang lebih kecil.

 

“Saat ini, kita terus melakukan inovasi produk. Kayu manis yang tersisa dari produk utama, kita olah menjadi teh dan kopi. Ada juga limbahnya kita jadikan dupa serta obat nyamuk. Limbah abunya masih sangat wangi. Ini arah hilirisasi ke depannya,” kata Andika.

 

Saat ini, jelasnya, teh kayu manis atau Cinnamon Tea campuran lemon, jahe dan teh hitam serta Cinnamon Coffee dengan premium robusta Solok dan jahe sudah beredar di pasaran.

 

Juga ada Cinnamon Coffee campuran premium robusta, cacao dan gula aren. “Minuman ini sangat bermanfaat buat tubuh. Ketika Covid 19 merebak, karyawan PT STS 99 persen tidak terkena. Kulit kayu manis bisa meningkatkan imunitas tubuh,” akunya.

 

Pada kesempatan tersebut, Andika mengajak pengurus yang datang kunjungan pabrik melihat aktifitas produksi.

 

Sumber: padek.jawapos.com

Copied.

Another News

No Publishing Date Topic
News Lists
1 Wednesday, 24 August 2022 Ketua DPP APINDO KALTIM: IKN Wajib Berdayakan Masyarakat Kaltim
2 Tuesday, 16 July 2024 Meeting with Apindo, Airlangga Ensures Industrial Areas Can Import LNG
3 Friday, 16 September 2022 DIALOGUE FORUM OF FUEL PRICE HIKE INCREASE'S IMPACTS
arrow top icon