Media

Back to Media

Tomy Rachmatulloh Pimpin DPP APINDO Banten

Tomy Rachmatulloh Pimpin DPP APINDO Banten

Kota Serang - Ketua Umum APINDO, Shinta W. Kamdani membuka Musyawarah Provinsi (Musprov) V DPP APINDO Banten, Rabu (18/12/2024) di Banten. 

 

Dalam kegiatan yang bertajuk “Sinergitas Dunia Usaha dan Dunia Kerja untuk Meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi melalui Investasi di Provinsi Banten”, Shinta hadir didampingi Wakil Ketua Umum APINDO Eddy Hussy, Ketua Bidang Perdagangan APINDO Anne Patricia Sutanto, Ketua Bidang Organisasi APINDO Anthony Hilman dan Direktur Ekskutif APINDO Rudolf Saut.

 

Shinta mengungkapkan, Musprov V DPP APINDO Banten menjadi momentum strategis untuk memperkuat sinergi antara dunia usaha dan dunia kerja guna mendukung pertumbuhan ekonomi melalui investasi. Ia mengapresiasi kinerja DPP APINDO Banten yang berhasil mengelola 8 DPK definitif, mencerminkan keberhasilan organisasi dalam memperkuat jaringan hingga tingkat daerah.

 

"Banten mencatat pertumbuhan ekonomi 5,2% pada 2024, sedikit di atas rata-rata nasional, namun masih menghadapi tantangan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) yang mencapai 6,68%, lebih tinggi dari rata-rata nasional 4,91%" paparnya.

 

Menurut Shinta, ekonomi Banten sangat bergantung pada empat sektor utama yaitu industri pengolahan, perdagangan, transportasi dan pergudangan, serta konstruksi yang menyumbang 66% dari total ekonomi. Meskipun sektor konstruksi tumbuh signifikan sebesar 10,9% pada triwulan III 2024, sektor pertanian hanya mencatatkan pertumbuhan 1,96%, menunjukkan perlunya diversifikasi ekonomi.

 

APINDO juga menyoroti berbagai inisiatif, seperti APINDO UMKM Akademi, GAS KIPAS Stunting, dan sertifikasi SDM, yang bertujuan mendukung visi Indonesia Emas 2045. Melalui forum ini, diharapkan keputusan strategis dapat diambil untuk meningkatkan daya saing ekonomi Banten sekaligus memperkuat solidaritas dalam keluarga besar APINDO.

 

Sementara itu, Ketua DPP APINDO Banten, Yakub F. Ismail juga mengapresiasi atas kehadiran Ketua Umum DPN APINDO Shinta W. Kamdani beserta jajaran DPN APINDO yang terus memberikan perhatiannya untuk Provinsi Banten. Ia juga mengucapkan terima kasih atas seluruh proses selama periode ini kepada seluruh jajaran pengurus dan anggota perusahaan DPP APINDO Banten.

Lebih lanjut, dikukuhkan sebagai Ketua Terpilih DPP APINDO Banten Tomy Rachmatulloh dan Ketua Harian DPP APINDO Banten Kris Adidarma yang merupakan CEO PT PROPAN RAYA ICC dan Ketua Umum Asosiasi Cat Indonesia.

 

Pembacaan Surat Keputusan DPN oleh Direktur Eksekutif APINDO Rudolf Saut dilantukan prosesi pengukuhan Ketua Bidang Organisasi APINDO, Anthony Hilman tentang Pengukuhan Ketua DPP Terpilih, Ketua Harian, dan Ketua Dewan Pertimbangan DPP APINDO Banten, Rabu (18/12/2024) di Banten.

 

Hadir dalam pembukaan Musprov tersebut, Asisten Pembangunan, Perekonomian dan Pengadaan Setda Provinsi Banten, Dr. H. M. Yusuf, S. SOS, M. Si yang mengatakan investasi merupakan faktor penting menciptakan pendapatan sehingga dapat mengurangi angka kemiskinan. 

 

Untuk itu, ⁠Pemerintah Daerah Banten berharap APINDO tampil mendorong pertumbuhan ekonomi dengan memanfatkan empat daya saing yang dimiliki Banten yaitu memiliki lokasi yang strategis, dukungan sumber daya, dukungan infrastruktur, dan akses pusat pasar.

Copied.

Another News

No Publishing Date Topic
News Lists
1 Friday, 07 June 2024 Ombudsman Siap Bantu Apindo Atasi Hambatan Dunia Usaha di Provinsi Banten
2 Friday, 31 May 2024 APINDO dan KSBSI Sepakat Pemerintah Pertimbangkan Kembali Iuran TAPERA
3 Saturday, 07 January 2023 FORUM PENGUSAHA & UMKM MALUT SEPAKATI PEMBENTUKAN HOLDING COMPANY
arrow top icon