Umkm

UMKM DPN APINDO adalah bagian dari Program Kerja APINDO yang fokus pada pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia.UMKM DPN APINDO bertujuan untuk memperkuat sektor UMKM melalui berbagai program, pelatihan, dan advokasi kebijakan yang mendukung pertumbuhan dan keberlanjutan usaha kecil di Indonesia. Kami menyediakan platform bagi para pengusaha UMKM untuk berbagi pengetahuan, mendapatkan akses ke sumber daya, serta membangun jaringan bisnis yang lebih luas. Selain itu, UMKM DPN APINDO  juga berperan dalam membantu UMKM menghadapi tantangan dalam beradaptasi dengan perubahan ekonomi dan teknologi.


Objective Kami

Penguatan UMKM yang inklusif, kreatif, dan berkelanjutan dalam mendukung percepatan, pertumbuhan ekonomi nasional, investasi dan penyerapan tenaga kerja.


Prioritas Isu

  1. Akses pasar bagi UMKM
  2. Penguatan legalitas dan tata kelola
  3. Pembiayaan dan Permodalan 
  4. Penguatan pemangku kepentingan
  5. Penguatan Ketenagakerjaan dan UMKM
  6. Peningkatan kapasitas dan kapabilitas UMKM

Apa yang Dilakukan oleh Kami

UMKM DPN APINDO fokus terhadap penguatan kapasitas dan kompetensi UMKM sebagai punggung ekonomi Indonesia. Penguatan akses ke pendampingan berkelanjutan, permodalan, dan digitalisasi perlu dikerjakan dengan pendekatan pentahelix dibawah untuk memperkuat pilar-pilar pertumbuhan usaha.


Kegiatan Kami

  1. Pembentukan Satgas dan pengadaan pendanaan untuk ekosistem kewirausahaan terpadu berkelanjutan untuk peningkatan kapasitas UMKM yang inklusif.
  2. Peningkatan kemudahan melakukan usaha bagi UMKM melalui rangkaian masukan kebijakan, kajian, advokasi dan pendanaan dengan kementerian dan lembaga terkait.
  3. Fasilitasi akses dan informasi pasar melalui kerjasama dengan berbagai stakeholder pemungkin baik di dalam maupun luar negeri.
  4. Penguatan basis data UMKM dan pengelompokan berdasarkan taksonomi berkelanjutan sebagai dasar interoperabilitas kebijakan dan insentif lintas pemangku kepentingan.
  5. UKM inklusif dan lestari dengan mengacu pada SDG dan NDC berstandar global.

Kalender Event

arrow top icon