Media

Kembali Ke Media

Bupati Subang Harapkan APINDO Jadi Mitra Strategis Percepatan Industrialisasi

Bupati Subang Harapkan APINDO Jadi Mitra Strategis Percepatan Industrialisasi

SUBANG – Musyawarah Kabupaten (Muskab) Dewan Perwakilan Kabupaten (DPK) Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Subang ke-7 resmi digelar di Ballroom Sawala Ageung 2, Laska Hotel Subang, Kamis (25/9/2025).

 

Dalam sambutan mewakili Ketua APINDO Jawa Barat, Wakil Ketua Bidang Organisasi Andris Sjahrial menegaskan bahwa Subang memiliki potensi investasi yang sangat besar, bahkan di level global. Letak strategis Kabupaten Subang di jalur Pantura menjadikannya semakin dilirik perusahaan besar, meski di sisi lain menghadirkan tantangan tersendiri.

 

“Subang ini akan terus berkembang menjadi kawasan penting bagi perusahaan besar. Dari sisi APINDO, hal ini menjadi tantangan sekaligus peluang. Tantangan itu harus dihadapi dengan profesionalitas yang tinggi, dan di sinilah peran APINDO Subang sangat penting. Kami berharap Muskab ini dapat memperkuat peran APINDO sebagai mitra strategis pemerintah daerah,” ungkapnya.

 

Bupati Subang Reynaldy Putra Andita Budi Raemi, S.IP., menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengusaha yang tergabung dalam APINDO atas kontribusinya dalam pembangunan daerah. Ia menegaskan, APINDO memiliki peran penting dalam mendorong iklim usaha yang sehat, peningkatan investasi, serta perluasan lapangan kerja di Kabupaten Subang.

 

“Potensi Subang saat ini sangat menarik. Kita tengah bergerak menuju Subang sebagai kabupaten industrial. Untuk itu diperlukan kerja sama dalam menciptakan iklim ekonomi yang sehat agar benar-benar memberi manfaat bagi kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat. Sudah terlalu lama masyarakat Subang menunggu perubahan nyata, dan di sinilah saya membutuhkan APINDO sebagai mitra strategis pemerintah daerah,” tegas Bupati.

 

Bupati juga berharap Muskab APINDO Subang ini dapat melahirkan gagasan, program kerja, dan kepemimpinan organisasi yang profesional serta berdaya saing. “Mari jadikan Muskab ini sebagai momentum memperkuat komitmen bersama dalam menghadapi tantangan dunia usaha sekaligus mendukung pembangunan Kabupaten Subang,” tambahnya.

 

Usai memberikan sambutan, Bupati Subang secara resmi membuka Muskab APINDO Subang ke-7.

 

Pada kesempatan tersebut, Asep Rochman Dimyati secara aklamasi kembali terpilih sebagai Ketua Umum APINDO Subang masa bakti 2025–2030. Muskab kali ini mengusung tema “Mengawal Industrialisasi Subang, Memperkuat Daya Saing SDM, dan Menyongsong Transformasi Ekonomi Digital.”

 

Turut hadir dalam kegiatan ini Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Subang, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, Energi, dan Sumber Daya Mineral, perwakilan Dinas Koperasi, UMKM, Perdagangan dan Perindustrian, pengurus DPP APINDO Jawa Barat, serta jajaran pengurus DPK APINDO Subang masa bakti 2020–2025.

 

Sumber: www.tintahijau.com

Copied.

Berita Lainnya

No Tanggal Publikasi Topik
Daftar Berita
1 Senin, 08 Januari 2024 APINDO Dan Sucor Sekuritas Dorong Ekosistem Pasar Modal Yang Lebih Baik Melalui Dialog Arah Kebijakan Investasi & Pasar Modal 2024 – 2029 Bersama Tim Ekonom Capres Pemilu 2024
2 Rabu, 21 Desember 2022 Silaturahmi Nasional di Kalimantan Timur Buktikan APINDO Solid
3 Rabu, 29 Mei 2024 Skema Iuran Beratkan Pekerja dan Pengusaha, Apindo Sumut Tegas Tolak Tapera
arrow top icon